Sabtu, 04 April 2009

hasil seminar


Assalammualaikum wr.wb Hari ini tanggal 04 april 2009 menjadi salah satu moment yang berharga bagi sekolah tinggi ilmu kesehatan ( STIKes ) bani saleh bekasi karena telah diselenggarakan seminar sehari dengan tema " tampil Cantik Pasca Melahirkan " dengan mendatangkan dr Agebrina SpOG,Dra.Okky Asokawati Psi.dan dr Ratna Ariani SpKK yang diadakan di auditorium President University
Seminar ini terselenggara atas kerjasama antara Program studi Kebidanan STIKes Bani saleh Bekasi dengan RS Medirossa,seminar ini dihadiri 200 peserta dan dihadiri pula oleh pemilik Rs Medirossa ( istri H omin basuni S.H ) direktur Rs Mdirossa ( dr Alia Paramitha) bidan praktek swasta dan para mahasiswa kebidanan.

Pembicara pertama dr Agebrina Satolom SpOG yang sudah memiliki pengalaman di dunia kebidanan dan beliu menjadi dosen di fakultas kedokteran universitas Atmajaya jakarta dalam kesempatan ini membahas tentang perubahan - perubahan yang terjadi setelan ibu melahirkan mulai dari perubahan fisik dan hormon - hormon,yang awalnya berperan dalam masa kehamilan ibunya dikaitan dengan panampilan si ibu yang kelak melahirkan agar tetap cantik.

Pembicara kedua Dra Okky Asokawati Psi.yang diwal kariernya dimulai dari dunia modeling,bintang iklan sampai presenter TV dan beliau seorang sarjana psikologi lulusan Universitas Indonesia yang saat ini menjadi dosen psikologi di Fakultas psikologi Universitas Pancasila membahas tentang Perubahan - perubahan psikologis ( manajemen strees ) pasca melahirkan dimana seorang ibu akan mengalami stress setelah mengalami proses persalinan yang menakutkan perubahan - perubahan fisik yang mengendur setelah melahirkan ada beberapa hal yang disampaikan oleh mba Okky sapaan buat beliu bahwa kebahagiaan beda dengan kekayaaan,kebahagiaan dimulai dari diri sendiri ( inside ) harus tetap happyness dan optimis yang dimaksud optimis ini,dimulai dengan kekayaan secara kognitif ( ilmu pengetahuan ) dan ada 3 aspek yang menjadikan tetap optimis adalah 4 aspek ( fisik,psikis,sosial,dan spiritual ) jangan lupakan " DBAS( Dunia Bahagia dan Akhirat mendapat Surga ) pesan mba Okky

Pembicara ketiga dr ratna Ariani SpKK seorang ahli kulit & kelamin , materi yang disampaikan cukup menarik juga dimana seorang ibu melahirkan mengalami keluhan tentang kulit yang menghitam ( melasma ) atau penyakit kulit lainnya ada Tips yang disampaikan untuk menguragi perubahan - perubahan kulit setelah melahirkan 1. gunakan pelembab segera setelah mandi.2 gunakan produk kosmetik yang bisa dibaca kandungannya .3. gunakan tabir surya yang SPF > 30 4. tetap mejaga kebersihan diri begitu materinya

Tak lupa kami atas nama panitia mengucapkan terimakasih untuk para pendukung seminar ini Pt wardah Cosmetitic dll

tunggu kegiatan seminar lainya di STIkes bani Saleh Bekasi Wassalammualaikum wr,wb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar